Ciptakan saja kata-kata itu tanpa ragu
dan mengalir, dari dalam ruang kosongmu
yang berselimut makna dengan berjuta tafsir
Tarikan saja jari-jarimu diatas keybord, diatas kertas
dari dalam ruang kosong, dan mengalir
tanpa batas luapkan isi, tanpa duga tercipta syair
Khayali saja seisi ruangmu
lemari, meja, kursi-kursi, teman-temanmu
pintu itu, jendela nako, buku-buku, penamu
kemudian, ciptakan saja kata-kata itu
dari ruang kosongmu, kaya makna
sebatas syair
dari dalam ruangku, kata menyapa
ruang kosong tanpa atap, melayang
menyusup di pintumu, bertemu syairmu
menawarkan kata, mengisi ruang
untuk berontak dan unjuk rasa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar